People Innovation Excellence

Dari Rektor Untuk BINUSIAN Edisi November 2015

web banner rector eds Nov 2015

Halo para BINUSIAN, apa kabar Anda semua? Tanpa terasa tahun 2015 akan segera berakhir. Kini kita sudah memasuki bulan November. Kondisi cuaca yang tak menentu janganlah menjadi penghalang bagi kita dalam melakukan aktivitas. Mari kita jadikan bulan November ini sebagai bulan kinerja karena inilah saat yang tepat untuk mengukur dan mengevaluasi kinerja kita selama tahun 2015 ini.

Bila kita lihat ke awal tahun, mungkin ada banyak target yang ingin kita capai di tahun ini, baik untuk pekerjaan kita, untuk keluarga kita, untuk lingkungan kita, dan juga untuk diri kita pribadi. Apabila hal tersebut belum terealisasi dengan baik, inilah saatnya untuk wujudkan target-target yang belum tercapai agar setiap tahun target-target tersebut bukan hanya sekedar wacana.

BINUS terus berkembang dan berkomitmen tinggi dalam mendukung perkembangan tersebut. Beragam fasilitas terus dibangun untuk menunjang perkuliahan yang berkualitas, seperti : fasilitas penunjang perkuliahan bagi BINUS Northumbria School of Design (BNSD) yang diresmikan pada 22 Oktober 2015 lalu di fX Sudirman, kampus BINUS ASO School of Engineering (BASE) di Alam Sutera yang akan diresmikan 20 November 2015 nanti, ruang Academic Operation Center (AOC) yang baru di Kampus Anggrek, dan lain-lain. Tidak hanya fasilitas yang dikembangkan, tetapi sumber daya manusia sebagai penggerak organisasi ini juga terus dikembangkan. Melalui BINUS Corporate Learning & Development (BCL&D), 147 BINUSIAN yang telah mengikuti program pengembangan BCL&D dilantik dalam Wisuda Angkatan 1 beberapa waktu lalu.

BINUSIAN yang saya cintai, jangan cepat puas dengan apa yang telah Anda peroleh saat ini, teruslah belajar dan kembangkan diri Anda terutama dalam menghadapi pasar global. Hal ini saya tekankan khususnya bagi Anda para mahasiswa BINUS yang akan di wisuda pada awal Desember nanti.  Lulus adalah hal yang biasa, karena memang sudah sewajarnya jika seseorang sudah kuliah maka pada waktunya akan lulus. Namun bisa menjadi lebih bermanfaat bagi banyak orang setelah lulus adalah hal yang luar biasa.

Pada 26 – 28 Oktober lalu, tim BINUS yang diwakili Bapak Lawrence Wibisono (Managing Director, BINUS Group), Bapak Boto Simatupang (Wakil Rektor Bidang Employability & Entrepreneurship, BINUS UNIVERSITY) serta Bapak Ivan Sangkereng (IT Director, BINUS Group) mengikuti rangkaian kunjungan Presiden Joko Widodo ke Amerika bersama beberapa alumni BINUS UNIVERSITY yang sukses di bidang IT dan diundang khusus oleh pemerintah untuk ikut serta dalam rombongan, seperti : William Tanuwijaya (Founder, Tokopedia), Sanny Gaddafi (Director, Founder Institute), Andrew Darwis (Founder, Kaskus). Dari hasil kunjungan tersebut diputuskan bahwa kedepannya Indonesia akan mengembangkan pasar ekonomi digital. Oleh sebab itu, mari persiapkan diri kita dalam menghadapi peluang yang ada. Ayo kita perbaharui terus kemampuan yang ada di diri kita dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi yang ada.

Seperti yang kita ketahui bersama, 25 November merupakan Hari Guru. Menjadi seorang guru adalah pekerjaan yang mulia, karena dari para pahlawan tanpa tanda jasa ini lahirlah generasi pintar yang mampu mengubah dunia. Beberapa waktu lalu saya bertemu dengan para mahasiswa BINUS dari jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD). Sungguh saya merasa bersyukur dan bangga melihat banyak kaum muda yang pada masa kini terpanggil untuk mau menjadi seorang pendidik. Saya yakin dalam empat tahun kedepan, para mahasiswa PGSD BINUS ini mampu menjadi pendidik yang hebat. Selain dari mereka, saya juga berharap agar para mahasiswa atau lulusan dari jurusan manapun terpanggil untuk menjadi guru bagi lingkungannya melalui Teach For Indonesia.

Semoga ini bisa menjadi motivasi bagi kita semua, khususnya bagi para mahasiswa yang akan menjalani Ujian Tengah Semester (UTS) di pertengahan bulan ini. Berikan yang terbaik dari diri Anda dan lakukanlah hal itu untuk membahagiakan orang yang Anda cintai. Selamat menempuh UTS !

Salam BINUSIAN! Terima kasih

Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, MM
Rektor BINUS UNIVERSITY
@harprabowo
#DariRektorUntukBINUSIAN

 Apabila Anda ingin memberikan feedback, silahkan kirimkan e-mail ke rector@binus.edu


Published at : Updated
Leave Your Footprint

    Periksa Browser Anda

    Check Your Browser

    Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

    Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

    Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

    Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

    We're Moving Forward.

    This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

    If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

    Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

    1. Google Chrome
    2. Mozilla Firefox
    3. Opera
    4. Internet Explorer 9
    Close