BINUS UNIVERSITY Menerima Mandat PS-PPI
Jakarta, 13 April 2016, BINUS UNIVERSITY menjadi salah satu dari 40 Universitas terpilih yang menerima mandat menyelenggarakan Program Studi Program Profesi Insinyur (PS-PPI). Mandat ini diberikan langsung oleh Menteri Riset, teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti), Mohamad Nasir. Ditargetkan, Program ini sudah mulai akan dilaksanakan pada tahun akademis 2016/2017, yaitu September mendatang.
Seperti yang dilansir oleh Okezone.com, Nasir menjelaskan, perguruan tinggi penyelenggara PS-PPI wajib memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan. Setidaknya, terdapat 10 poin yang harus dipenuhi, seperti menyiapkan kelembagaan, memiliki akreditasi institusi yang baik serta memiliki sekurang-kurangnya lima prodi teknik. “Program profesi insinyur ini penting melihat persaingan di masa datang sangat ketat. Ini diatur supaya bisa bersaing di MEA juga tingkat dunia,” terangnya.
Menanggapi hal ini, Rektor BINUS UNIVERSITY, Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo M.M. ketika diwawancarai menjelaskan bahwa mandat yang diberikan adalah sebuah tugas mulia dari negara kepada BINUS UNIVERSITY. “Kami akan berusaha yang terbaik dalam mewujudkan PS-PPI dengan sarana yang terdapat di BINUS UNIVERSITY”, jelas Prof. Harjanto.
Bulan September yang menjadi target sudah di depan mata, BINUS UNIVERSITY diharapkan mampu memberikan kontribusi kepada Negara dengan menjalankan program ini tepat waktu dan sesuai dengan hasil yang di harapkan. (DW)