People Innovation Excellence

APPRECIATION DAY 2012, APRESIASI BAGI MAHASISWA BINUS

“Be Proud! You are the Champions.” Tema inilah yang diusung dalam Appreciation Day 2012 besutan BINUS UNIVERSITY. Acara ini sebagai wujud apresiasi kepada para mahasiswa yang berprestasi, baik di tingkat akademik maupun nonakademik, serta berhasil mengharumkan nama BINUS UNIVERSITY di tingkat nasional maupun internasional.

Appreciation 2012 digelar di Auditorium lantai 4, Kampus Anggrek, Jakarta Barat, Sabtu (18/5). Acara tersebut dipadati oleh para mahasiswa yang menerima penghargaan pada Appreciation Day 2012, dan sejumlah tamu undangan. Sebut saja, Rektor BINUS UNIVERSITY, Prof. DR. Ir. Harjanto Prabowo, dan CEO BINA NUSANTARA, Ir. Bernard Gunawan.

Appreciation Day diselenggarakan setiap tahun sejak 2005, yang awalnya hanya memberikan penghargaan kepada mahasiswa yang berprestasi. Pada 2007, penghargaan dalam bidang akademik seperti keikutsertaan dalam seminar dan publikasi ilmiah tingkat internasional turut ditambahkan sebagai salah satu kategori penghargaan.

“Appreciation Day kali ini mengambil tema ‘Be Proud! You are the Champions.’ Suatu ungkapan semangat dari BINUS UNIVERSITY untuk berjuang menggapai puncak prestasi di dunia pendidikan,” ujar Bernard Gunawan, CEO BINA NUSANTARA. Hal ini sesuai dengan visi BINUS UNIVERSITY yang akan menjadi “A World Class University.”

Sedangkan Harjanto mengatakan BINUS UNIVERSITY terus mempertahankan kebanggaannya sebagai universitas yang berkualitas. “Hingga kini, BINUS UNIVERSITY tidak berhenti meraih segudang prestasi. Berbagai prestasi internasional dan nasional terus diraih oleh mahasiswa kami,” pungkas Harjanto.

BINUS UNIVERSITY memberikan penghargaan kepada 370 mahasiswa berprestasi. Salah satunya, Sylvia Setiawan Gaffar. Mahasiswi jurusan Sistem Informasi ini mendapat applause paling meriah lantaran prestasinya menyabet satu medali emas dan satu medali perak pada cabang sepatu roda kejuaraan Sea Games XXVI di Palembang.

Acara ini dimeriahkan oleh serangkaian penampilan dari Unit Kegiatan Mahasiswa BINUS UNIVERSITY, seperti UKM Band, Stamanara dan ST Manis. Dalam acara ini, dipilih pula satu UKM terbaik yang berhak mendapatkan penghargaan dari BINUS UNIVERSITY. UKM tersebut adalah BINA NUSANTARA Computer Club. (RA)


Published at : Updated
Leave Your Footprint

    Periksa Browser Anda

    Check Your Browser

    Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

    Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

    Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

    Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

    We're Moving Forward.

    This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

    If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

    Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

    1. Google Chrome
    2. Mozilla Firefox
    3. Opera
    4. Internet Explorer 9
    Close